Rabu, 14 Januari 2015

Amazing Bromo, Jawa Timur, Indonesia




Bukit Penanjakan, Nov 1st, 2014
       Ke-indahan Bromo memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Gunung Bromo merupakan Gunung berapi yang masih aktif yang terletak di daerah Jawa Timur. penduduk asli Gunung Bromo adalah suku Tengger yang terkenal sangat menjunjung tinggi kelestarian Alam.

      Untuk menikmati Sunrise yang sangat Indah kita bisa mendapatkannya di Bukit Penanjakan, dari sini kita dapat melihat Sunrise dengan pemandangan Gunung Bromo, Gunung Batok, & Gunung Semeru.

      Untuk mencapai puncak Bukit Penanjakan kita dapat menyewa Mobil Jeep yang di sewakan di pintu masuk wisata Bromo. Untuk Tarif wisata yang ditawarkan bervariasi, tergatung lokasi apasaja yang akan kita tuju, sebagai contoh paket wisata : Bukit Penanjakan – Kawah Bromo Pasir Berbisik dan Savana (Bukit Teletubbies) : Rp. 800.000,-.

      Setelah puas menikmati Sunrise, kita dapat langsung menuju kawah Gunung Bromo dengan berjalan atau menunggang kuda dari tempat parkir jeep menuju kawah Bromo. Sebaiknya kita menyewa kuda untuk sampai ke kawah Bromo, dikarenakan perjalanan nya cukup jauh & angin berpasir cukup kencang. Sewa Kuda Rp. 100.000,- dibayarkan langsung ke pemilik kuda tersebut.

      Harap berhati2 dengan kamera yang dibawa, karena pasir yang terbawa oleh angin dapat merusak kamera. Satu hal lagi, masker penutup hidung wajib dibawa. 

      Untuk mengabadikan best moment sebaiknya menggunakan kamera anti debu atau dapat juga menggunakan kamera Handphone.






Pasir Berbisik, Nov 1st, 2014
      Setelah meninggalkan Bromo kita bisa menuju Pasir Berbisik dengan menggunakan Jeep, spot yang sangat fantastis untuk fotografi, setiap spot dilokasi ini sangat menarik untuk di explore.Kemudian aktifitas kita dapat melanjutkan ke Padang Savana, berhubung di awal bulan November (ketika ke Bromo beberapa waktu lalu) terjadi kebakaran hutan, lokasi tersebut tidak bisa kita kunjungi.



Sunset @ Bukit Cinta, Nov 1st, 2014
      Lokasi terakhir yang tidak luput kita singgahi yaitu Bukit Cinta. disini spot Sunset nya sangat luar biasa. Berdasarkan Informasi dari traveller & fotographer, di Bulan April - September apabila kondisi cuaca cerah kita dapat menikmati Milky Way dari lokasi ini.

berikut link yang bisa dinikmati pada saat moment milkyway di Bromo :

https://www.youtube.com/watch?v=AEk_I0CGQCg






Catatan :
Jika ke Bromo jangan lupa menyiapkan baju hangat, Jacket Hujan, Kupluk (penutup kepala), syal, masker. Dikarenakan Bromo sangat dingin.
Berdasarkan info dari penduduk setempat waktu terbaik mengunjungi Bromo adalah Bulan Agustus - September tiap tahunnya.
Sebaiknya ke lokasi Bromo jangan di akhir pekan, dikarenakan akan ramai sekali turis lokal.



Have Fun!!..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar